Penataan RambutPotong Rambut

Anak Perempuan Cocoknya Model Rambut ini

Model rambut anak perempuan sebenarnya hampir sama dengan model rambut wanita dewasa. Hanya saja model rambut anak perempuan sedikit disesuaikan dengan rambut anak yang kadang tidak selebat orang dewasa.

Anak perempuan jika dibandingkan anak laki-laki memang memiliki model rambut yang lebih banyak dan bervariasi. Apalagi anak perempuan cenderung memiliki rambut panjang.

Vintage Bob

Dedek gemez di video ini kami dan bundanya memilihkan model Vintage Bob, model Bob andalan kebanyakan anak perempuan. Selain membuat wajah anak perempuan terlihat lebih bundar dan #menggemaskan dengan #poni tebal. Model rambut ini mudah bunda rapikan sendiri di rumah, karena tidak memiliki banyak layer.

Selain vintage Bob, ada beberapa model rambut anak perempuan yang sering kali menjadi pilihan para bunda.

 

V-cut Layer

Model rambut anak perempuan v-cut layer adalah model potongan rambut yang menggunakan beberapa layer potongan. Sehingga rambut terlihat bertingkat tingkat. Pada potongan ini bagian depan dipotong lebih pendek, dan pada bagian belakang terlihat tetap panjang. Jika dilihat dari belakang rambut seperti membentuk huruf V, sehingga dinamakan V-cut layer.

HARUS BACA:  Potong Rambut Pendek Pixie Cut Yang Lagi Hits

High Low Cut

Sesuai dengan namanya, high low cut adalah model rambut anak perempuan yang dipotong tinggi dari belakang dan semakin rendah ke depan. Model rambut ini memberi kesan wajah lebih lonjong. High low cut cocok untuk anak perempuan dengan rambut yang tebal dan lurus.

Long Bob

Sama dengan potongan bob, long bob hanya berbeda pada panjang rambut. Pada model rambut anak perempuan ini rambut dipotong tidak terlalu pendek, sehingga masih terlihat panjang.

Pixie cut

Anak kecil biasanya sangat aktif, sehingga memotong pendek akan membuatnya lebih mudah saat beraktifitas. Pixie cut adalah potongan rambut pendek yang membuat si kecil tetap terlihat stylish. Potongan ini pendek pada bagian belakang, tetapi bagian depannya masih terlihat agak panjang.

Sehingga si kecil tidak perlu mengikat rambut belakangnya dan tetap terasa tidak gerah saat beraktifitas.

Poni Tebal

Anak perempuan yang berponi akan terlihat lebih lucu. Tidak heran jika banyak orang tua yang menggunakan model rambut berponi untuk anak perempuannya. Poni tebal adalah salah satu model poni yang paling sering digunakan. Apalagi jika si kecil memiliki rambut tebal, poni akan terlihat lebih bagus.

HARUS BACA:  Inspirasi Gaya Rambut Ombre dan Keriting untuk Wajah Bulat, Oval, dan Persegi

Poni tebal dapat dipadukan dengan berbagai macam model rambut seperti model rambut bob, v-cut layer, slanted lob dan masih banyak lagi.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button